Bu Ani memotong hati sapi untuk dimasak. Namun, setelah dipotong di dalam hati sapl tersebut terdapat cacing yang berbentuk pipih. Bagaimana cacing tersebut dapat hidup di hati sapi (hubungkan dengan daur hidupnya)? Jelaskan!
Jawaban:
Cacing yang hidup di hati sapi adalah Fasciola hepatica. Fasciola hepatica memulai daur hidupnya saat berada di dalam tubuh inangnya. Di dalam tubuh inangnya, cacing dewasa memproduksi sperma dan ovum kemudian. melakukan pembuahan. Telur yang telah dibuahi kemudian keluar dari tubuh inang bersama feses (kotoran). Jika jatuh di tempat yang sesuai, telur akan menetas dan menjadi mirasidium (larva bersilia), Mirasidium kemudian berenang di perairan selama 8-20 jam. Jika menemukan siput air (Lymnea javanica), mirasidium akan masuk ke dalam tubuh siput tersebut. Dalam tubuh siput air, mirasidium tumbuh menjadi redia dan kemudian menjadi serkaria. Serkaria membentuk ekor dan keluar menembus tubuh siput, kemudian berenang beberapa lama dan melepaskan ekornya di rumput atau tumbuhan air untuk menjadi metaserkaria. Metaserkaria kemudian membungkus diri dengan kista (cyste) sehingga dapat bertahan pada rumput atau tumbuhan lain dalam waktu yang lama. Ketika kista ikut termakan sapi bersama tumbuhan, kista akan menembus dinding usus lalu masuk ke hati, kemudian berkembang hingga dewasa dan bertelur kembali mengulang sildus yang sama.
0 Comments