Biologi SMA/MA
Kelas XI
BAB III
Sistem Koordinasi pada Manusia
Penilaian Harian
B. Isilah dengan jawaban yang tepat!
1. Neuron yang berfungsi menghantarkan impuls dari sistem saraf pusat ke efektor adalah neuron . . . .Adapun neuron yang berfungsi menghantarkan impuls dari reseptor ke sistem saraf pusat adalah neuron . . . .
Jawaban: motorik; sensorik
2. Jika impuls telah sampai di membran prasinapsis, vesikel-vesikel akan menuju membran prasinapsis karena pengaruh ion Ca²+ yang masuk ke bonggol sinapsis. Selanjutnya, vesikel-vesikel tersebut akan melepaskan . . . .
Jawaban: zat neurotransmiter
3. Jenis hormon yang dihasilkan di kelenjar paratiroid yang berfungsi mengendalikan kadar kalsium dan fosfat dalam darah dan tulang adalah hormon . . . .
Jawaban: parathormon
4. Setiap reseptor pada tubuh hanya dapat menerima rangsang dalam bentuk tertentu. Jenis reseptor yang dapat menerima rangsang berupa sentuhan disebut . . . .
Jawaban: mekanoreseptor
5. Perhatikan gambar berikut!
Bagian yang ditunjuk oleh huruf X adalah . . . yang berfungsi untuk . . . .
Jawaban: pupil, mengatur intensitas cahaya yang masuk ke mata
6. Cermati mekanisme kerja indra pendengar berikut!
Getaran suara > daun telinga > saluran telinga > I > tiga tulang pendengaran > II > sel-sel rambut dalam organ korti > sel saraf auditori > otak.
Bagian angka I dan II secara berurutan, yaitu . . . dan . . . .
Jawaban: membran timpani, koklea
7. Perhatikan ciri-ciri papila yang menutupi permukaan lidah berikut!
1) Dilingkari saluran berjumlah 8-12.
2) Berjejer-jejer membentuk huruf V.
3) Terletak di dekat pangkal lidah.
Jenis papila yang memiliki ciri-ciri tersebut adalah . . . .
Jawaban: papila sirkumvalata
8. Perhatikan gambar di bawah!
Gangguan seperti yang ditunjukkan pada gambar dapat terjadi apabila tubuh kekurangan zat . . . .
Jawaban: yodium
9. Apabila terjadi penyumbatan pori-pori kulit oleh kotoran dapat menimbulkan terjadinya gangguan pada kulit yang disebut . . . .
Jawaban: jerawat
10. Cermati karakteristik suatu obat-obatan berikut!
1) Menghilangkan rasa nyeri dengan cara menekan bagian otak yang mengatur rasa nyeri.
2) Mengakibatkan ketergantungan.
Berdasarkan karakteristiknya, obat-obatan tersebut termasuk dalam golongan . . . .Contoh obat-obatan yang termasuk dalam golongan tersebut adalah . . . .
Jawaban: depresan; opium/morfin
Kami mohon maaf bila ada kesalahan jawaban maupun pertanyaan..Berilah komentar kesalahan apa yang ada dan kami akan merevisinya.terima kasih
0 Comments