Biologi XII - Metabolisme - Uji Kompetensi 3 | B2 | 2022

Biologi XII - Metabolisme - Uji Kompetensi 3 | B2 | 2022

                                                                            

Biologi XII


Bab II

Katabolisme 




Uji Kompetensi 3


B. Isilah dengan jawaban yang tepat!


2. Efisiensi fotosintesis akan meningkat dengan adanya fotorespirasi. Benarkah pernyataan tersebut? Jelaskan! Mengapa dapat demikian? Jelaskan!

Jawaban:

Fotorespirasi merupakan satu contoh proses biokimia dalam tumbuhan yang kurang menguntungkan bagi produktivitas tumbuhan tersebut. Fotorespirasi terjadi menggunakan O, dan menghasilkan CO,, tanpa menghasilkan ATP ataupun karbohidrat secara langsung. Karbon dioksida masuk jaringan tumbuhan melalui stomata yang terbuka. Namun, ketika siang hari dan cuaca sangat panas, stomata akan menutup untuk mengurangi penguapan air. Menutupnya stomata ini akan mengakibatkan suplai CO, menuju jaringan daun terganggu sehingga dalam ruang antarsel daun terjadi penurunan konsentrasi CO, dan peningkatan konsentrasi O, hasil fotosintesis. Keadaan ini akan memicu terjadinya proses fotorespirasi. Dalam keadaan normal enzim rubisco akan mengikat CO, dan menggabungkannya dengan ribulosa bifosfat menjadi 3-fosfogliserat. Namun, ketika terjadi fotorespirasi, rubisco justru akan mengikat O, dan menjalani siklus Calvin menghasilkan molekul berkarbon dua. Peroksisom dan mitokondria akan memecah molekul berkarbon 2 tersebut dan melepaskan CO2 tanpa membentuk glukosa. Jadi, pernyataan pada soal tidak benar.








Kami mohon maaf bila ada kesalahan jawaban maupun pertanyaan..
Berilah komentar kesalahan apa yang ada dan kami akan merevisinya.
terima kasih

 

Post a Comment

0 Comments