Biologi XII
Bab III
Substansi Materi Genetik
Uji Kompetensi 1
A. Pilihlah jawaban yang tepat!
1. Bagian kromosom yang berperan sebagai tempat alel berada adalah . . . .
a. satelit
b. histon
c. telomer
d. sentromer
e. kromomer
Jawaban: e
Penjelasan:
Alel adalah gen-gen yang terletak pada lokus yang bersesuaian dalam pasangan kromosom homolog. Bagian dari kromosom yang digunakan sebagai tempat alel berada adalah kromomer. Adapun telomer berfungsi untuk menjaga stabilitas bagian ujung kromosom agar DNA tidak terurai dan menghalangi tersambungnya ujung kromosom satu dengan yang lain. Sentromer adalah daerah pelekukan di sekitar pertengahan kromosom yang berfungsi sebagai perlekatan benang spindel selama proses pembelahan sel. Satelit merupakan bagian kromosom yang berbentuk bulatan dan terletak di ujung lengan kromatid. Sementara itu, histon merupakan protein dalam kromatin yang berfungsi menggulung DNA.
Kami mohon maaf bila ada kesalahan jawaban maupun pertanyaan..Berilah komentar kesalahan apa yang ada dan kami akan merevisinya.terima kasih
0 Comments