Biologi XII
Bab IV
Pembelahan Sel
Uji Kompetensi 2
B. Isilah dengan jawaban yang tepat!
5. Perhatikan gambar berikut!
Mekanisme apa yang ditunjukkan pada gambar tersebut? Bagaimana mekanisme tersebut dapat mengakibatkan terjadinya berbagai variasi genetik?
Jawaban:
Gambar pada soal menunjukkan mekanisme pemilahan kromosom secara independen. Saat metafase I berlangsung secara acak pasangan kromosom homolog mengatur diri pada bidang ekuator. Meskipun masing-masing pasangan kromosom membawa ciri-ciri umum sama, tetapi sebenarnya secara rinci pasangan kromosom tersebut membawa ciri-ciri yang berbeda. Penyebaran secara random dan pemasangan secara bebas pada kromosom ini akan menghasilkan kombinasi genetik baru.
Kami mohon maaf bila ada kesalahan jawaban maupun pertanyaan..Berilah komentar kesalahan apa yang ada dan kami akan merevisinya.terima kasih
0 Comments